Hai gengs!
Kali ini aku kembali lagi dengan novel terbitan dari Penerbit Haru. Meskipun judulnya berbau Korea, namun ini adalah novel dari karya penulis Indonesia loh. Kita cek detailnya dulu yuk!
Judul : Seoul Cinderella
Penulis : Lia Indra Andriana
Penerbit : Penerbit Haru
Jumlah Halaman : 221 hlm
Cetakan Kedua, Februari 2013
Blurb :
Aku memandang wajah di depanku dan menyadari bahwa ia seorang Cinderella.
Seorang Cinderella pasti pandai memasak, kan?
Ia membuatkanku sebuah masakan, tapi aku tahu ia meghidangkan makanan siap saji yang entah ia beli dari mana.
Lalu, apa yang ia lakukan berpura-pura menjadi seorang Cinderella?
Ah, manusia jadi menarik jika punya rahasia, kan?
⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜⚜
*Biar berasa Cinderella dikit. Properti heels boleh pinjam. Lol.
Gimana gengs? Dari segi blurb saja sudah menarik hati dan dibuat penasaran yah? Buat para pecinta Cinderella, pasti gak akan melewatkan novel yang satu ini. Novel ini juga bertemakan Cinderella, yang dikemas berbeda dan mengikuti zaman yang sudah modern ini.
Sesuai dengan judul novel ini sendiri, Seoul Cinderella, secara garis besar novel ini bersettingkan di Seoul. Tapi juga sedikit bersettingkan di Indonesia. Setting tempat dan waktu dijabarkan dengan baik oleh penulis.
Novel ini juga menjelaskan beberapa budaya Korea di dalamnya.
Cinderella formula = gadis miskin + pangeran + keajaiban (hlm 35)
Begitulah yang ada di pikiran Nia, seorang gadis asal Indonesia yang terpaksa bekerja sebagai TKW di negeri Gingseng tersebut. Setidaknya, ia sudah memenuhi kriteria dari formula tersebut. Si gadis miskin. Hanya saja, Nia tidak tahu harus mencari pangeran dan keajaiban di mana.
Hingga pada akhirnya Lee Hyun Ju muncul dan memberikan tawaran hendak menyempurnakan kisah Cinderella untuk Nia. Akan tetapi Nia merasa ia tidak menginginkan itu. Namun, Lee Hyun Ju bersikeras bahwa Nia harus menerima tawaran darinya agar ia dapat memperoleh yang diinginkannya.
Hhhhmmmm, kira-kira apa sih yang membuat Lee Hyun Ju bersikeras menjadi penyempurna kisah Cinderella untuk Nia? Keuntungan apa yang akan ia peroleh jika Nia tidak menolak tawarannya.
Kalian bisa baca dari novelnya gengs! Karena kalau aku kasih tahu, berarti aku spoiler dan ngerangkum secara singkat isi novel itu.
Sudut pandang yang digunakan adalah sudut pandang orang ketiga. Alur bergerak maju dan berjalan normal. Ceritanya sendiri terbilang ringan, memang bertemakan Cinderella, tapi bisa juga dibilang karakternya tidak mirip Cinderella. Menurutku juga, cerita ini masih terbilang fresh loh, meskipun pertama kali diterbitkan sekitar tahu 2012 pertama kali.
Hanya saja menurutku, konflik di dalamnya bisa dkembangkan lebih lagi. Bukan berarti ini jelek, tapi menurutku masih bisa dikembangkan agar cerita lebih panjang. Jadi bisa lebih puas lagi buat membacanya.
Novel ini menurutku bisa dinikmati untuk di bawah 15 tahun juga.
Yang penasaran beli di mana, aku belinya di Shopee nya Penerbit Haru dengan harga Rp 20.000,-. Murah kan gengs. Karena sisa stok juga sih, tapi masih mulus shayyy. Jadi don't worry be happy shayyy!
Kalau begitu untuk Seoul Cinderella cukup sampai di sini yah.
Seoul Cinderella, selesai!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar